Gunung Merapi Muntahkan Guguran Awan Panas, 10 Desa Diguyur Hujan Abu Vulkanik

Gunung Merapi Muntahkan Guguran Awan Panas, 10 Desa Diguyur Hujan Abu Vulkanik

MAGELANG, KOMPAS.TV - Gunung Merapi yang berada di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Yogyakarta, Jumat (8122023) sore meluncurkan awan panas. br br Akibatnya, 10 desa di 2 kecamatan yakni Kecamatan Dukun dan Sawangan diguyur hujan abu vulkanik tipis yang bercampur dengan air hujan. br br Dari data yang dirilis otoritas terkait, rentetan luncuran awan panas guguran terjadi sebanyak 8 kali, mulai pukul 14.46 hingga 15.48 WIB. br br Luncuran awan panas guguran sejauh 3.500 meter mengarah ke barat daya.


User: KompasTV

Views: 52

Uploaded: 2023-12-09

Duration: 00:43

Your Page Title