17 Korban Keracunan Bandung Barat Dirujuk ke RSUD Cililin

17 Korban Keracunan Bandung Barat Dirujuk ke RSUD Cililin

Sebanyak 17 orang korban keracunan acara kenaikan kelas atau Samenan di SDN Gandasari, Kampung Bojongmareme, DesaKecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat (KBB) dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cililin karena mengalami gejala Gastroenteritis akut (GEA) dan Dehidrasi.br br Direktur Utama RSUD Cililin, Dr Neng Siti Djulaeha membenarkan adanya sejumlah warga yang dirujuk ke RSUD Cililin dengan gejala Gastroenteritis akut (GEA) atau diare dan dehidrasi ringan, sedang, hingga berat.br br Kendati demikian, RSUD Cililin memastikan sebanyak 14 orang yang tengah dirawat kondisinya terus membaik. Selain itu tak ada penyakit bawaan yang bisa memperparah gejala keracunan para pasien.br br Neng Siti menjelaskan, para pasien korban keracunan akan dirawat sampai benar-benar pulih. Seluruh biaya pengobatan terhadap korban keracunan akan ditanggung Pemda Bandung Barat.


User: ayobandungtv

Views: 270

Uploaded: 2024-06-27

Duration: 01:39