Libur Natal dan Tahun Baru, Bandara Ngurah Rai Prediksi 1,5 Juta Penumpang | SAPA SIANG

Libur Natal dan Tahun Baru, Bandara Ngurah Rai Prediksi 1,5 Juta Penumpang | SAPA SIANG

KOMPAS.TV - Memasuki libur panjang Natal dan Tahun Baru, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, membuka Posko Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Posko ini dibentuk untuk memaksimalkan pelayanan kepada penumpang, terutama menyambut wisatawan ke Bali yang diprediksi mencapai 1,5 juta orang. br br Aktivitas Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai semakin ramai menjelang libur Natal dan Tahun Baru. Demi memastikan kenyamanan dan keamanan penumpang, pihak bandara mengoperasikan Posko Nataru mulai 15 Desember hingga 4 Januari mendatang. br br Selama 21 hari operasional posko, pihak bandara memprediksi pergerakan pesawat mencapai 9.304 penerbangan atau rata-rata lebih dari 440 penerbangan per hari. br br Peningkatan trafik penerbangan ini turut didukung dengan adanya pengajuan lebih dari 500 tambahan jadwal penerbangan atau extra flight yang melayani rute domestik.


User: KompasTV

Views: 10

Uploaded: 2025-12-18

Duration: 01:52